Rapat Konsultasi Secara Virtual, Wujudkan 10 Program Pokok PKK.

 

Natuna(MR)-Ketua TP-PKK Kabupaten Natuna Nurhayati Hamid Rizal, Kamis, 25 Juni memimpin langsung Rapat koordinasi, secara virtual, bersama TP-PKK Kecamatan, Kelurahan dan Desa.

Bahkan istri orang no satu di Kepri itu, turut dihadirkan sebagai narasumber. Ny.Rosmeri Isdianto selaku Ketua TP-PKK Provinsi Kepulauan Riau, bertugas untuk membahas seputar Covid-19 dan melaksanakan sesi tanya jawab.

Turut hadir, Kepala Dinas Ketahanan Pangan, Sekretaris Dinas Kesehatan, Kepala Dinas Pemberdayaan Perempuan Perlindungan Anak Pengendalian Penduduk dan keluarga Berencana (DP3AP2KB), Kepala Bidang Kelembagaan dan Partisipasi Masyarakat Dinas Pemberdayaan Masyarakat Desa (DPMD) sekaligus sebagai Sekretris II pengurus TP-PKK Kabupaten Natuna.

Nurhayati Hamud rizal dalam pemaparannya, menyampaikan 10 Program Pokok PKK. Salah satunya Keluarga. “ cintai keluarga dengan cara baru, semangat baru, dan selalu hadir di dalam keluargamu” .

Ini merupakan prioritas Program PKK Kabupaten Natuna 2020,melalui Pokja 4. Diantaranya, Kesehatan, Kelestarian Lingkungan Hidup, dan Perencanaan Sehat. Rakon kali ini juga disejalankan dengan Harganas (Hari Keluarga Nasional) ke-27 Tahun 2020.

Nurhati juga mengingatkan khusus Ibu-Ibu Istri Camat agar memahami tema tersebut. Kepada Pengurus TP-PKK Desa, TP-PKK Kelurahan dan TP-PKK Kecamatan, PKK sudah 8 (delapan) kali Rakernas (Rapat Kerja Nasional).

TP-PKK Kabupaten Natuna mengadakan rakon ini untuk menguatkan 10 pokok program PKK. Terutama tentang tertib admnistrasi tingkat Kecamatan, Kelurahan dan Desa. Program lainnya tidak terlepas dari 10 pokok program PKK. Tahun ini TP-PKK harus bekerja keras, terutama Pokja 4, karena dibatasi waktu yang singkat oleh BKKBN Provinsi Kepulauan Riau. Untuk mencapai target pelayanan KB serentak dalam rangka hari keluarga Nasional ke-27 tahun 2020, perlu kerja ekstra, pinta Nurhayati.

Tidak lupa, Ia juga mengucapkan terima kasih, kepada TP-PKK Kecamatan, Kelurahan dan Desa yang hadir secara virtual, harapanya, agar TP-PKK Desa, melek teknologi dan dapat mengikuti perkembangan zaman .

Kepada seluruh peserta Rakon, agar tetap mengikuti protokol kesehatan, secara tertib. Meski beberapa Kecamatan, masih sulit komunikasi, serta jaringan internetnya belum lancar, dirinya tetap memberi apresiasi kepada seluruh hadirin.

Mengenai covid-19 agar kita semua memakai masker, cuci tangan dan jaga jarak.a

Disela kegiatan, ketua TP-PKK Kabupaten Natuna, tidak lupa memberikan bantuan sembako kepada masyarakat terdampak covid, secara langsung.

Bantuan, sembako, vitamin, buah dan nutrisi, uang,roti, APE serta layanan kunjungan dokter physikolog difasilitasi oleh TP PKK Kabupaten Natuna.
Pada akhir acara ia, membacakan nominasi dan mengucapkan selamat untuk Puskesmas Ranai dengan layanan inovatif SIBERES./Roy.

Loading

Related posts

Leave a Comment

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.