SMK Bina Informatika Kota Ternate Laksanakan Diklat Siswa Di Malang Jawa Timur

Ternate, (MR)
Sebagai Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) Bina Informatika Kota Ternate saat ini terus menggiatkan potensi dan sumber daya peserta didik guna menghasilkan peserta didik yang unggul melalui kegiatan pembelajaran.

Selain kegiatan pembelajaran setiap tahun lembaga pendidikan ini melakukan program pendidikan dan pelatihan (diklat) ke Malang Jawa Timur. Ditemui di ruang kerjanya, Kepala SMK Bina Informatika Kota Ternate Lea Susanti Noho, S.Pd menuturkan diklat ini berlangsung di SMKN 1 dan 4 Malang Jawa Timur selama 1 bulan. Ini dimaksudkan untuk terjalinnya proses kerjasama dalam kegiatan sharing keilmuan. “kita berharap melalui diklat ini, ada kontribusi penting bagi penguatan kompetensi keilmuan siswa. Mereka bisa memboboti pengetahuan karena di sana banyak segi-segi keunggulan yang mungkin dimiliki oleh kita.” Ungkapnya pada MR.

Selain program diklat yang diikuti oleh siswa, menurut Lea setiap guru di lembaga ini juga diprioritaskan untuk mengikuti kegiatan pelatihan ke PMPTK Malang. PMPTK ini adalah pusat pendidikan dan pelatihan khusus untuk guru-guru.

Data yang dihimpun oleh MR, sekolah yang bernaung dibawah Yayasan Azzarial Pratama dibuka pada tahun 2008 sampai saat ini animo calon siswa untuk masuk ke SMK Binter cukup tinggi. Tahun 2016 sampai 2017 jumlah siswa sudah mencapai 400 lebih. Sekolah kejuruan yang memiliki 3 jurusan masing-masing Tehnik Komputer dan Jaringan (TKJ), Multimedia dan Perbankan ini sangat membutuhkan tenaga pengajar yang produktif dan memiliki spesifikasi khusus di bidang keilmuannya. >>Ateng-Saleh

Loading

Related posts